Rabu, 08 Juli 2015

Manfaat Jagung Untuk Kesehatan Dan Kecantikan

Manfaat Jagung Untuk Kesehatan Dan Kecantikan

Manfaat Jagung Untuk Kesehatan Dan Kecantikan | Jagung yang memiliki nama Latin Zea mays L. termasuk ke dalam famili Poaceae dan berasal dari Amerika Latin. Jagung merupakan salah satu bahan pangan pokok selain padi dan gandum. Banyak sekali makanan olahan yang berasal dari jagung, baik itu makanan olahan maupun yang tradisional. Contohnya adalah pop-corn, jagung bakar, nasi jagung, dsb.



Bahkan, belakangan ini ekstrak jagung dimanfaatkan sebagai bahan pemanis alami pengganti gula. Pemanis dari jagung ini dinilai lebih baik karena rendah kalori sehingga bagus untuk penderita diabetes.

Kandungan Nutrisi Jagung

Tak hanya kaya serat, jagung juga sumber karbohidrat kompleks, dan sejumlah zat gizi lainnya seperti vitamin B, dan C, karoten, kalium, zat besi, magnesium, fosfor, omega 6, dan lemak tak jenuh yang dapat membantu menurunkan kolesterol.

Sahabat, Zahra herbal. Manusia membutuhkan energi untuk dapat beraktivitas, bekerja dan berpikir setiap hari. Untuk itulah, mengkonsumsi aneka makanan yang memiliki kandungan karbohidrat menjadi salah satu solusi terbaiknya. Beras, gandum dan jagung merupakana beberapa makanan yang memiliki kandungan karbohidrat yang dibutuhkan oleh tubuh. Khusus untuk jagung, makanan ini ternyata memiliki dan menyimpan berbagai nutrisi lainnya yang dapat meningkatkan kesehatan tubuh anda. Berikut ini Manfaat Jagung Untuk Kesehatan Dan Kecantikan anda :
Meningkatkan Kesehatan Organ Pencernaan
Kandungan serat yang cukup tinggi dalam jagung dapat membantu proses pencernaan makanan lebih lancar. Oleh karena itulah, berbagai masalah atau gangguan pencernaan seperti susah buang air besar tidak akan menyiksa anda lagi.
Memperkuat Tulang Pada Tubuh Anda. 
Jagung ternyata mengandung nutrisi seperti magnesium, besi, tembaga serta fosfor. Berbagai nutrisi itulah yang dapat menutrisi tulang agar lebih kuat dan tidak mudah rapuh.
Menjadikan Kulit Lebih Awet Muda. 
Antioksidan yang melimpah dalam jagung dapat membantu menutrisi seluruh jaringan kulit di tubuh anda. Jadi, bagi siapapnn yang berniat tampil fresh dan terlihat lebih muda dari usia yang sebenarnya, jagung bisa menjadi salah satu kuncinya.
Menangkal Gejala Kurang Darah Atau Anemia. 
Kepala pusing merupakan salah satu indikasi bahwa seseorang terkena anemia. Jagung memiliki kandungan vitamin B serta asam folat yang berfungsi mencegah anemia yang cukup efektif.
Meningkatkan Kesehatan Organ Jantung Anda. 
Jagung menyimpan nutrisi seperti vitamin C, karotenoid serta bioflavonoid yang berperan dalam mengontrol kadar kolesterol didalam darah serta meningkatkan sirkulasi darah dalam tubuh anda.
Menyehatkan Organ Penglihatan Anda.
Jagung mengandung sumber beta karoten yang mana merupakan pembentuk vitamin A didalam tubuh anda. Jadi, konsumsilah jagung dengan batas yang normal untuk membantu  mencukupi nutrisi yang dibutuhkan oleh organ mata anda.
Pencegah Diabetes Yang Cukup Efektif. 
Kandungan fitokimia yang terdapat dalam biji jagung akan mengatur  penyerapan serta pelepasan hormon insulin didalam tubuh anda. Inilah yang menobatkan jagung sebagai salah satu makananan yang bergizi tinggi untuk mencukupi kebutuhan nutrisi pada tubuh semua orang.

Oke, itu dia penjelasan Manfaat Jagung Untuk Kesehatan Dan Kecantikan yang berkhasiat untuk anda. Semoga artikel kami dapat bermanfaat untuk pembaca semua.

Baca juga :





About the Author

Unknown

Author & Editor

Has laoreet percipitur ad. Vide interesset in mei, no his legimus verterem. Et nostrum imperdiet appellantur usu, mnesarchum referrentur id vim.

0 komentar:

Posting Komentar

 

Eneng Laila © 2015 - Designed by Templateism.com, Plugins By MyBloggerLab.com